Senin, 06 Mei 2013

Cara Ampuh Menghindari Layar Smartphone Cepat Rusak

Kami memberikan informasi menarik bagi anda yang sangat bermanfaat dan berikut ini tips ampuh mengenai Cara Ampuh Menghindari Layar Smartphone Cepat Rusak.


1. Jauhkan dari sinar matahari
Jangan menggunakan smartphone Anda di tempat yang terpapar terik matahari. Dengan paparan sinar matahari langsung, maka dapat merusak kualitas layar LCD smartphone Anda.


2. Jangan letakkan di dalam kantong celana
Hal ini sering dilakukan sebagian besar orang, hal ini menyebabkan layar smartphone Anda tergores dan cepat rusak karena tertekan. Bila memang harus dimasukkan ke dalam kantong sebaiknya lapisi smartphone Anda dengan pelindung.

3. Pakai pelindung layar
Pelindung layar seperti anti-gores sangat berguna mengatasi goresan serta paparan sinar matahari.

4. Menggunakan jari dengan baik
Jangan menggunakan kuku atau bahan tajam lainnya, karena dapat merusak layar smartphone Anda.

5. Hindari menekan layar dengan kuat
Memang beberapa smartphone didesain layar sentuh untuk pengoperasiannya, namun jangan menekan layar terlalu kuat.

6. Jauhkan dari magnet
Jauhkan smartphone dari benda yang mengandung magnet seperti TV dan radio. Radiasi dari magnet membuat sensitifitas layar smartphone berkurang.

Sumber : http://inkasaroha.blogspot.com/2013/05/cara-ampuh-menghindari-layar-smartphone.html
Terima Kasih Atas Kunjungannya, Semoga Bermanfaat...
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Artikel Lainnya