Kamis, 18 Oktober 2012
Beda Windows 8 dengan Versi RT
Microsoft dikabarkan melatih para staf penjualan secara khusus untuk memastikan pelanggan memahami perbedaan antara Windows RT dan Windows 8 yang full version. Kemiripan dua versi Windows 8 ini menjadikan penggunanya sulit untuk membedakan, termasuk juga yang ada di tablet Surface.
Tablet Surface Windows RT menggunakan chip ARM yang dikenal hemat penggunaan daya. Versi Windows 8 ini banyak yang tidak cocok dengan software yang didesain untuk Windows 7 atau yang lebih tua dari itu.
Sementara itu, tablet Surface berbasis Windows 8 Pro didukung oleh chip
Intel. Ini memungkinkan untuk menjalankan jutaan program Windows yang lebih tua.
"Kompatibilitas adalah masalah besar," kata Bob O'Donnell, seorang
analis di IDC seperti dilansir CNet. "Mereka harus jelaskan tentang bagaimana (Windows RT) berbeda dari tablet x86 (berbasis Intel)," kata O'Donnell.
Menurut dia, banyak konsumen akan menyadari perbedaan itu dan berharap Windows RT dapat menjalankan perangkat lunak Windows yang lebih tua.
Microsoft sendiri mengatakan akan memberikan informasi mengenai perbedaan mendasar kedua versi Windows 8 ini kepada konsumen. Kerja keras untuk memberikan informasi ini pun akan dilakukan sebelum peluncuran resmi Windows 8 pada 26 Oktober mendatang.
"Kami bekerja untuk memastikan tim memberikan penjelasan terbaik bagi konsumen yang membeli Surface atau PC Windows 8 baru," jelas Microsoft kepada CNet.
"Kami belum menjual Surface, perangkat Windows 8 atau Windows RT di toko kami hingga 26 Oktober mendatang. Semua anggota tim akan terlatih untuk membantu pelanggan mengetahui mana pilihan yang tepat bagi mereka".
Para staf tersebut akan menyelesaikan lebih dari 15 jam pelatihan untuk mendalami Windows 8 dan tablet Surface. Agar lebih jelas, Microsoft melakukan penekanan perbedaan dta versi Windows 8 itu di halaman Surface Web dengan titel,"Help Me Choose".
Dalam halaman tersebut, di bagian Sistem Operasi dijelaskan bahwa, "Windows RT adalah versi baru yang menarik dari Microsoft Windows yang dibangun untuk berjalan pada tablet dan PC berbasis ARM. Bekerja secara eksklusif dengan aplikasi yang tersedia di Windows Store."
Hampir Identik
Untuk tablet Surface berbasis chip Intel, ditekankan bahwa, "Perangkat bisa menjalankan aplikasi desktop Windows 7 dan terintegrasi dengan infrastruktur manajemen perusahaan yang sudah ada. Menggunakan program dan aplikasi yang tersedia di Windows Store..."
"Kedua perangkat tersebut akan menjadi hampir identik. Tetapi, dua chip di dalam menentukan software mana yang benar-benar bisa bekerja dengan kedua perangkat tersebut," kata O'Donnell.
Ini menyebabkan konsekuensi komunikasi pemasaran yang rumit. Microsoft bisa dibilang gagal jika ada konsumen yang memberi Surface RT, dan berpikir tablet tersebut dapat menjalankan semua software Windows yang lebih tua. "Kemudian, konsumen itu mengembalikan tablet dengan gusar," kata O'Donnell.
Tentu saja, itu hanya spekulasi pada tahap penjualan. Masalah yang sama pun sebenarnya terjadi saat gelombang awal kemunculan tablet Android.
Ketika itu, konsumen yang kurang paham teknologi berharap perangkat Android dapat menjalankan berbagai software dan aplikasi. Tapi, ketika kenyataannya tidak bisa, akhirnya mereka mengembalikan perangkat.
Sumber : http://www.iannnews.com/gadget_technology.php?kat=7&bid=2076