Kamis, 21 November 2013

Model Ponsel Pejabat Indonesia yang Disadap Australia

Pemerintah Australia diduga telah berusaha menyadap percakapan telepon seluler milik Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Informasi mengejutkan ini terungkap dari dokumen rahasia yang dibocorkan mantan karyawan Badan Keamanan Nasional AS, Edward Snowden.


Seperti dilansir Australian Broadcasting Corporation (ABC), tak hanya Presiden SBY, ponsel Ibu Negara Ani Yudhoyono dan sejumlah menteri dalam kabinet pun ikut disadap.

Dalam salah satu dokumen yang berjudul "3G Impact and Update" tercantum sepuluh nama pejabat Indonesia lengkap dengan merek ponsel yang mereka gunakan.

Tercatat, ada lima merek ponsel yang ikut menjadi "korban" penyadapan badan mata-mata Australia. Lima model ponsel tersebut berasal dari tiga vendor, yaitu BlackBerry, Nokia, dan Samsung.

Nokia menyumbang ponsel yang paling banyak, dengan tiga model, yaitu Nokia E90, E71, dan E66.

Adapun BlackBerry hanya satu model, yaitu BlackBerry 9000. BlackBerry seri Bold yang disadap digunakan oleh Boediono (Wakil Presiden) dan Dino Pati Djalal (kala itu Juru Bicara Presiden Urusan Luar Negeri).

Samsung pun hanya diwakili satu model, yaitu SGH-Z370 yang digunakan oleh Jusuf Kalla.

Ponsel yang disadap memang model-model yang banyak beredar di pasaran mulai tahun 2006 hingga 2008. Aksi penyadapan sendiri dilakukan pada tahun 2009.

Berikut adalah daftar nama pejabat itu, yang telah diperoleh ABC dari Snowden. 

1. Susilo Bambang Yudhoyono, jenis ponsel Nokia E90-1
2. Kristiani Herawati (Ani Yudhoyono), jenis ponsel Nokia E90-1
3. Boediono (Wakil Presiden), jenis ponsel Blacberry Bold (9000)
4. Jusuf Kalla (mantan Wakil Presiden), jenis ponsel Samsung SGH-Z370
5. Dino Pati Djalal (saat itu juru bicara presiden urusan luar negeri), jenis ponsel Blackberry Bold (9000)
6. Andi Mallarangeng (saat itu juru bicara presiden urusan dalam negeri), jenis ponsel Nokia E71-1
7. Hatta Rajasa (saat itu Menteri Sekretaris Negara), jenis ponsel Nokia E90-1
8. Sri Mulyani Indrawati (saat itu Pelaksana Tugas Menko Perekonomian), jenis ponsel Nokia E90-1
9. Widodo Adi Sucipto (saat itu Menkopolhukam), jenis ponsel Nokia E66-1
10. Sofyan Djalil (saat itu Menteri BUMN), jenis ponsel Nokia E90-1

Sumber : http://tekno.kompas.com/read/2013/11/18/1640492/5.Model.Ponsel.Pejabat.Indonesia.yang.Disadap.Australia

Sumber: ABCNews
Editor: Reza Wahyudi
Terima Kasih Atas Kunjungannya, Semoga Bermanfaat...
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Artikel Lainnya