Senin, 06 Oktober 2014

Nvidia Kenalkan Kartu Grafis Kencang Hemat Daya

Anggota keluarga kartu grafis Nvidia bertambah banyak dengan kehadiran GeForce GTX 980 dan GTX 970 yang diumumkan akhir minggu lalu.

Sebagaimana dikutip dari The Inquirer, keduanya merupakan kartu grafis high-end dengan spesifkasi kelas atas. GeForce GTX 980 yang dibanderol seharga 549 dollar AS memiliki 2048 CUDA cores berkecepatan 1126 MHz.

Penjelasan Telkom dan Google soal Pembajakan Situs

PT Telkom Indonesia menyampaikan permintaan maaf kepada seluruh pelanggan Telkom Speedy terkait gangguan akses ke situs Google Indonesia.

Meski meminta maaf, Telkom membantah sistem layanannya telah dibobol kelompok peretas "Madleets" pada Minggu (5/10/2014).

Dalam keterangan resmi yang diterima KompasTekno, Senin (6/10/2014), PT Telkom menyatakan, sisten DNS Telkom saat kejadian tersebut dalam kondisi aman dan tidak ada indikasi serangan ataupun mendapat gangguan dari peretas.

Rela Diintip, Syarat Pakai Windows 10

Ingin mencoba Windows 10 Technical Preview? Sebaiknya perhatikan dulu bagian syarat dan ketentuan pemakaiannya karena sistem operasi versi beta tester itu dibekali serangkaian kemampuan untuk "menyadap" data.

Ragam informasi yang bisa diintip cukup luas sehingga mengundang perhatian.

Dikecam, Facebook Ubah Cara Meneliti

Facebook akan mengubah cara mereka melakukan penelitian, tapi tidak meminta maaf atas eksperimen kontroversial yang mereka lakukan tahun ini.

Pada bulan Juni, situs tersebut dikritik karena memanipulasi feed berita dari hampir 700.000 pengguna tanpa persetujuan mereka.

Media sosial tersebut mengatakan mereka "tidak siap" menghadapi reaksi para pengguna.

Google Indonesia Dibajak, Kok Cuma di ISP Tertentu?

Pengguna beberapa internet service provider (ISP), seperti First Media, Indosat, dan Telkom Speedy yang mengakses situs Google Indonesia, sempat mendapatkan laman mesin pencari tersebut "menghitam" karena dijahili peretas. Hari ini, Minggu (5/10/2014), situs Google Indonesia memang selama beberapa saat tampil tak seperti biasanya.

Sekelompok peretas telah membajak tampilan situs tersebut menjadi berlatar belakang hitam dan diramaikan dengan tulisan klaim dari hacker, seperti "Struck by 1337", dan "Google Indonesia stamped by Team Madleets".
Terima Kasih Atas Kunjungannya, Semoga Bermanfaat...
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Artikel Lainnya